7 Cara Mencegah Asam Urat Tak Sering Kumat

Ditulis oleh : Yoga Prasetyo
Ditinjau oleh : dr. Iustitia Septuaginta Samben
Pilihan makanan rendah purin bisa membantu mencegah tingginya kadar asam urat-AlteaCare | Foto: Envato

Pilihan makanan rendah purin bisa membantu mencegah tingginya kadar asam urat-AlteaCare | Foto: Envato

Jumat, 30 September 2022

Orang yang punya gangguan asam urat pasti tahu betapa menderitanya saat penyakit ini kambuh. Tidak heran kalau banyak orang sering mencari info seputar cara mencegah asam urat supaya jangan kambuh.

Gangguan asam urat bisa menyerang siapa saja, terlebih orang yang berusia 30-50 tahun. Saat sedang kambuh, jangankan mau produktif, bergerak pun sulit! Sebab, area sendi terasa nyeri, terutama bagian pergelangan kaki dan tangan.

Melansir dari Centers for Disease Control and Prevention, asam urat disebabkan oleh kondisi yang disebut hiperurisemia, yang terjadi ketika terlalu banyak kadar asam urat dalam tubuh.

Perlu diketahui, tubuh kita membuat asam urat untuk memecah purin, yang ada di dalam tubuh maupun yang masuk melalui makanan yang kita makan. Jika kadar asam urat di tubuh terlalu banyak, dapat terjadi penumpukan kristal monosodium urat di persendian, cairan, dan jaringan tubuh.

Nah, inilah yang kemudian menimbulkan rasa nyeri dan peradangan di tubuh, Sobat Altea!

Sebenarnya, gangguan asam urat bisa diatasi dengan mengubah pola hidup jadi lebih sehat. Kira-kira apa saja yang bisa kita lakukan untuk mencegahnya?

Yuk, initip beberapa cara di bawah ini!

Cara Mencegah Asam Urat Agar Tidak Kumat

Berikut ini beberapa cara untuk mencegah supaya kita tidak terkena gangguan asam urat:

1. Makan Banyak Serat

Kondisi gangguan asam urat membuat kita punya pantangan makanan. Salah satu yang masih diperbolehkan adalah makanan yang tinggi serat. Riset menunjukkan diet tinggi serat bisa menghambat terjadinya peradangan akibat kristal monosodium urat.

Makan buah, sayuran, dan biji-bijian adalah pilihan yang tepat buat Anda yang ingin mencegah asam urat kambuh.
Penelitian yang dimuat di Journal of Leukocyte Biology juga menyebutkan, makanan tinggi serat bisa mendorong produksi asam lemak, yang dapat mencegah asam urat kambuh.

Baca juga: Begini Cara Dapatkan Makanan Tinggi Serat Setiap Hari

2. Diet Rendah Purin

Orang yang alami gangguan asam urat perlu jaga makan supaya asupan purin tidak berlebihan. Sebab, bila ini tidak bisa diproses dengan baik oleh tubuh, kadar asam urat akan menumpuk di aliran darah.

Pada sebagian orang, kondisi kadar asam urat berlebihan atau hiperurisemia bisa menyebabkan terbentuknya batu ginjal atau peradangan pada persendian (artritis gout).

Mengutip Medical News Today, berikut ini beberapa makanan tinggi purin yang harus Anda kurangi agar gangguan asam urat tidak kumat:

  • beberapa jenis daging merah, seperti daging sapi dan kambing beserta bagian organnya (hati, jeroan)
  • beberapa jenis makanan laut, seperti ikan teri dan sarden
  • segala jenis minuman beralkohol

3. Rajin Berolahraga

Aktivitas fisik seperti olahraga selain menyehatkan tubuh juga bisa mencegah kambuhnya gangguan asam urat.

Studi yang dikutip dari PloS One menyebutkan, latihan fisik berintensitas sedang yang dilakukan secara rutin bisa membantu menekan peradangan yang dipicu penumpukan kristal monosodium urat.

Yuk, siapkan baju dan sepatu olahraga dan mulai latihan!

4. Cukupi Asupan Vitamin C

Vitamin C termasuk vitamin super yang baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk untuk persendian.

Melansir dari Healthline, asupan vitamin C dalam sehari dapat menurunkan risiko seseorang mengalami gangguan asam urat.

Studi menyebutkan, vitamin C dapat menurunkan kadar asam urat dalam darah, sehingga baik untuk orang yang baru didiagnosis mengidap gout.

Kalau Anda salah satunya, sebaiknya minta saran dokter seputar pengaturan diet dan asupan vitamin C yang sesuai dengan kondisi.

5. Pastikan Tubuh Cukup Cairan

Pentingnya cukup minum air putih bukan hanya slogan. Orang dengan gangguan asam urat perlu memastikan minum 8 gelas air putih per hari.

Menurut penelitian di American Journal of Lifestyle Medicine, konsumsi 1.920 militer air sehari bisa turunkan risiko kambuhnya asam urat sebesar 46%.

6. Kurangi Gula

Menurut Medical News Today sejumlah penelitian mengungkap adanya kaitan antara diabetes dan risiko gangguan asam urat.

Studi menemukan, orang dengan diabetes cenderung punya risiko lebih besar untuk terkena gangguan asam urat. Ini dikarenakan orang dengan diabetes tipe 2 sering mengalami kondisi hiperurisemia, yang jadi penyebab utama gout.

Nah, mengatur pola makan dan mengurangi konsumsi gula dapat membantu menurunkan risiko diabetes sekaligus gout.Jadi, perhatikan asupan gula Anda setiap hari, ya!

Baca juga: 7 Makanan Pengganti Nasi. Sama-sama Sumber Karbohidrat!

7. Kontrol Stres

Kita tidak bisa hidup tanpa stres. Tapi, jangan sampai kita alami stres berlebihan sampai jatuh depresi. Sebab, pada sebagian orang, stres bisa memicu kambuhnya gangguan asam urat.

Saat level stres dan kecemasan meningkat, kadar asam urat pun ikut naik. Selain itu, kondisi stres juga bisa meningkatkan peradangan dalam tubuh. Karena itu, sebaiknya Anda belajar kelola stres dengan baik supaya gangguan asam urat pun aman terkendali.

Itulah beberapa cara mencegah asam urat agar jangan sampai kumat.

Sobat Altea yang alami gangguan asam urat bisa berkonsultasi dengan dokter untuk dapatkan penanganan yang tepat. Anda bisa lakukan konsultasi lewat video call dengan dokter spesialis penyakit dalam di AlteaCare, supaya tak perlu repot antre di rumah sakit.

Yuk, unduh aplikasi AlteaCare dan buat janji dengan dokter andalan!





Sumber:

  • Arthritis Health. Diakses pada Juli 2022. Gout Causes and Risk Factors
  • Arthritis Health. Diakses pada Juli 2022. What Are Purines?
  • Jablonski, K., Young, N. A., Henry, C., Caution, K., Kalyanasundaram, A., Okafor, I., ... & Schlesinger, N. (2020). Physical activity prevents acute inflammation in a gout model by downregulation of TLR2 on circulating neutrophils as well as inhibition of serum CXCL1 and is associated with decreased pain and inflammation in gout patients. PloS one, 15(10), e0237520.
  • Medical News Today. Diakses pada Juli 2022. Foods to eat and avoid on a low purine diet
  • Medical News Today. Diakses pada Juli 2022. Vitamin C May Help Prevent Gout
  • Medical News Today. Diakses pada Juli 2022. What is the link between gout and diabetes?
  • Kakutani-Hatayama, M., Kadoya, M., Okazaki, H., Kurajoh, M., Shoji, T., Koyama, H., ... & Yamamoto, T. (2017). Nonpharmacological management of gout and hyperuricemia: hints for better lifestyle. American journal of lifestyle medicine, 11(4), 321-329.
  • Science Daily. Diakses pada Juli 2022. High fiber diets may alleviate inflammation caused by gout
  • Centers for Disease Control and Prevention. Diakses pada Oktober 2022. Gout
  • Very Well Health. Diakses pada Oktober 2022. How to Prevent Gout
0 Disukai
0 Komentar